KIDUNG KEESAAN 169. DI PALUNGAN DIBARINGKAN
do = f 2/4 MM + 96
1. Di palungan dibaringkan Putra Allah yang kudus;
tidur-Nya di kandang hewan, kandang domba dan lembu.
Berbahagia gembala mendengar beritanya,
segera pergi ke sana dan pada-Nya menyembah.
2. Berbahagia semua yang mendapat kabarnya,
apalagi yang menyambut Dia dalam hatinya.
Anak suci, Jurus’lamat, kandang hewan rumah-Mu,
Sudilah, ya Yesus, turun juga dalam hatiku.
3. Hatiku Engkau dapati, bagai kandang tak bersih;
Maukah Tuhan mendiami hati hina dan keji?
Tuhan Yesus mari masuk, buat natal bagiku,
Hatiku jadikan surga oleh kehadiran-Mu.
4. Dan kepada tiap orang yang hatinya membeku,
kar’na tidak menghayati arti kelahiran-Mu,
b’rilah, Tuhan, dari surga suka cita yang kudus
agar ikut merayakan Hari Lahir Penebus!
Syair: Cradled in a Manger Meanly, George Stringer Rowe (1830-1913), terj. Yamuger, 1981
Lagu: Plymouth Collection, 1855